ciamiszone.com :
CIAMIS,- Sesuai janjinya
hari pertama masuk kerja di tahun baru 2014, Bupati Ciamis, H. Engkon Komara
melantik dan mengukuhkan 665 pejabat struktural untuk memenuhi realisasi Perda
Nomor 14/2013 tentang Perubahan Ketiga Atas Perda Nomor 17/2008 tentang
Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kab. Ciamis, Kamis (02/01) di Halaman Pendopo
Ciamis.
Menurut
Bupati, pelantikan dan pengukuhan ini merupakan hal yang biasa dilakukan, apalagi
rotasi kali ini untuk memenuhi Perda No.14/2013 yang sudah ditetapkan
sebelumnya mengingat terjadinya perubahan OPD. Sementara pejabat yang saat ini
masih menempati jabatan sebelumnya itu hanya dikukuhkan saja karena adanya
perubahan nomenklatur.
“Jadi
sesuai Perda 14/2013 OPD ada yang dimerger dan ada pula yang dihapuskan,
seperti Dinas Keluatan karena Ciamis sekarang sudah tidak mempunyai kawasan
laut,” katanya seraya mencontohkan dinas lainnya seperti Dinas Kebudayaan dan Pariwisata
berubah menjadi Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, dan Dinas Pendidikan
menjadi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, sementara Dinas Peternakan bertambah
menjadi Dinas Peternakan dan Perikanan.
Bupati
berharap, kepada para pejabat struktural agar lebih meningkatkan prestasi dan
dedikasi, dan juga harus membangun loyalitas baik ke atas maupun kebawah
sehingga akan tercipta kinerja yang tidak tercela.
“Saya
sarankan agar pejabat selalu berperilaku, menjunjung dan mengedepankan PDLT,
yaitu Pertasi, Dedikasi, Loyalitas dan Tidak tercela,” katanya.
Sebanyak
665 pejabat struktural tersebtu sesuai lampiran Keputusan Bupati Ciamis
No.821.2/KPTS.346/BKDD.3/2013 tanggal 31 Desember 2013 yaitu terdiri dari 17
eselon II, 86 eselon III, 473 eselon IV dan 89 eselon V. (cZ-01)*
Ke-17 eselon II
tersebut antara lain:
Empat
staf ahli terdiri dari Agus Ali Akbar, SH sebagai Staf Ahli Bid. Hukum dan
Politik, Ir. Hj. Yati Herdiati Staf Ahli Bid. Kemasyarakat dan SDM, Ir. H.
Sulaiman Saleh, MM.MBA Staf Ahli Bid. Pembangunan dan Drs. Sobar Sugema, M.Pd
sebagai Staf Ahli Bid. Pemerintahan.
Sedangkan
12 pejabat lainnya yaitu Drs. H. Jenal Abidin A, SIP,M.Si sebagai Kepala Dinas Pariwisata
dan Ekonomi Kreatif, Drs. Ika Darmaiswara menjadi Kepala Dinas Bina Marga,
Sumber Daya Air, Enegri dan Sumber Daya Mineral, Drs. H. Oman Rohman, MM menempati
Kepala Dinas Cipta Karya, Kebersihan dan Tata Ruang, Drs. H. Wasdi Idjudin,
M.Si sebagai Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan.
Drs.
H. Kudiana, MM dilantik menjadi Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah,
Uga Yugaswara, S.Sos, M.Si Kepala Badan Pelayanan Perizinan Terpadu dan
Penanaman Modal, sementara Hj. Titin, SH menjadi Kepala Dinas Kependudukan dan
Catatan Sipil, Sutriaman, A.Pi menjadi Kepala Badan Pelaksana Penyuluh
Pertanian, Perikanan, Kehutanan dan Ketahanan Pangan, dan Aef Saefuloh, S.Sos,
M.Si menjadi Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informasi.
Selanjutnya
Drs. Yusuf SA, MM sebagai Kepala Satuan Pamong Praja, H. Tatang, S.Ag, M.Pd
sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, terakhir Dra. Hj. Yeyet
Trisnayati T Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan, terakhir
Drs. H. Dondon Rudiana, M.Si Kepala Badan KB, Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan
Desa. (cZ-01)*




0 Comments